Layanan Skrining Kesehatan Gratis di Puskesmas UOBF Ngempit Diserbu Warga, Dinkes Ajak Masyarakat Lebih Peduli Kesehatan
Pasuruan,kabar99news.com, – Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan bersama Puskesmas UOBF Ngempit menggelar layanan skrining kesehatan gratis bagi masyarakat, Selasa (18/11/2025). Kegiatan yang berlangsung sejak pagi ini mendapat respons sangat tinggi dari warga.
Pantauan di lokasi, Mela Rusdi istri Bupati Pasuruan hadir meninjau kegiatan tersebut. Ia datang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan, dr Ani Latifah, serta beberapa pengurus PKK. Kehadiran mereka sekaligus memberikan dukungan dan memastikan pelayanan berjalan dengan baik.
Mela mengungkapkan bahwa antusiasme masyarakat sangat besar, meski warga harus mengantre untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis.
“Saya lihat animo masyarakat tinggi sekali. Apalagi ini gratis, jadi banyak warga sekalian periksa kesehatan,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Mela juga mengimbau warga agar lebih menjaga kesehatan, terutama di musim penghujan. Menurutnya, saat curah hujan meningkat, potensi penyakit juga ikut bertambah, mulai dari ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut), gatal-gatal, hingga demam berdarah.
“Kalau kata orang Jawa, ini musim penyakit. Karena intensitas sinar matahari berkurang dibandingkan musim kemarau. Makanya banyak yang tiba-tiba flu, batuk, demam sampai penyakit kulit,” pesannya.
Sementara itu, Kepala UOBF Puskesmas Ngempit, drg. Endang Zulmaliana, menjelaskan bahwa layanan skrining kesehatan gratis ini hanya berlangsung satu hari dengan kuota sekitar 50–70 peserta. Namun tingginya antusiasme masyarakat membuat kegiatan selesai dalam hitungan jam.
“Keluhan terbanyak biasanya pegal linu, asam urat, dan kolesterol. Tenaga kesehatan kami stand by di tempat sejak pagi agar semua peserta terlayani,” jelasnya.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan, dr Ani Latifah, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memperluas akses layanan kesehatan dasar bagi masyarakat.
Menurutnya, kegiatan seperti ini akan terus didorong agar masyarakat semakin sadar pentingnya deteksi dini penyakit.
Dengan adanya skrining kesehatan gratis ini, diharapkan warga Kabupaten Pasuruan dapat lebih proaktif menjaga kesehatan, mengenali gejala penyakit sejak awal, serta rutin memeriksakan kondisi tubuh agar terhindar dari risiko penyakit yang lebih serius.(Adf)

