Wakil Walikota Surabaya dilaporkan ke Polisi, Buntut Sidak Ke Perusahaan yang Menahan Ijazah
Surabaya,kabar99news.com – Akibat dari sidak di Pabrik kawasan Margomulyo, Armuji wakil walikota Surabaya di laporkan oleh Jan Hwa Diana selaku pemilik CV. SS. Armuji melakukan sidak dengan adanya laporan dengan dugaan perusahaan tersebut menahan ijazah para karyawannya. Namun tidak mendapatkan jawaban oleh manajemen atau pemilik pabrik, Armuji malah dilaporkan ke Polda Jatim atas laporan Pencemaran nama baik. Peristiwa itu bermula ketika ada seseorang yang mengadu ke Armuji karena selalu mendapatkan tekanan dari tempat kerjanya, yang berlokasi di Pergudangan Margomulyo, Surabaya. “Akhirnya (karyawan itu) resign, tapi ijazah aslinya ditahan, tidak boleh diambil (oleh pihak perusahaan). Akhirnya lapor ke saya” kata Armuji,…
